Notification

×

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Hari Raya Kurban Hari Apa? Simak Juga Info dan Tanggalnya

Minggu, 25 Juni 2023 | Juni 25, 2023 WIB | 0 Views Last Updated 2023-07-19T21:48:12Z
"persi masyarakat menyebut hari raya kurban"


Lintas5.com - Di kalangan masyarakat Indonesia ada beberapa sebutan lain dari hari raya kurban. Hari raya kurban adalah hari raya atau hari besar keagamaan bagi umat Islam yang dirayakan dengan momentum kurban.


Hari Raya Kurban Juga Disebut Hari Raya Apa?
Di masyarakat Indonesia, hari raya kurban disebut juga sebagai hari raya Idul Adha. Selain itu, hari raya kurban atau Idul Adha disebut pula sebagai lebaran haji. Hari raya kurban atau Idul Adha atau lebaran haji ini diperingati pada tanggal 10 Zulhijah, dalam kalender hijriah atau kalender Islam.



Hari Raya Idul Adha
Alasan hari raya kurban disebut hari raya Idul Adha adalah karena pada momentum peringatan hari raya Idul Adha dilaksanakan penyembelihan hewan kurban. Dari momentum penyembelihan hewan kurban inilah istilah hari raya kurban atau lebaran kurban pun muncul di Indonesia.

Dilansir situs Kementerian Agama (Kemenag), Idul Adha adalah gabungan kata Idul dan Adha. Id diambil dari bahasa Arab aada (yauudu) yang artinya kembali, sedangkan Adha merupakan jamak dari adhat yang berasal dari kata udhiyah yang artinya kurban. Jadi, Idul Adha dapat diartikan kembali berkurban atau hari raya penyembelihan hewan kurban.


Lebaran Haji
Alasan hari raya kurban disebut lebaran haji adalah karena pada momen peringatannya juga menandai penyelenggaraan ibadah haji bagi umat Islam di seluruh dunia. Idul Adha menandai dua peringatan rutin bagi umat Islam, yaitu penyelenggaraan ibadah haji dan ibadah kurban.

Dilansir situs Kementerian Agama (Kemenag), lebaran haji adalah penyelenggaraan ibadah haji di Tanah Suci yang bertepatan dengan peringatan Hari Raya Idul Adha. Inilah mengapa Idul Adha atau hari raya kurban juga sering disebut dengan istilah lebaran haji.


Tanggal Peringatan Hari Raya Kurban 2023
Seperti diketahui, hari raya kurban atau disebut hari raya Idul Adha atau juga sebagai lebaran haji merupakan hari raya atau hari besar keagamaan bagi umat Muslim yang bertepatan pada tanggal 10 Zulhijah dalam kalender Hijriah atau kalender Islam. Dan peringatan Idul Adha di Indonesia diatur oleh pemerintah.

Untuk tanggal merah libur nasional peringatan Hari Raya Idul Adha sendiri telah diatur dalam Surat Keputusan Bersama (SKB) 3 Menteri tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2023. Adapun tanggal peringatannya secara resmi ditentukan melalui hasil sidang isbat.

Berikut prediksi tanggal peringatannya menurut SKb 3 Menteri, pemerintah, dan organisasi masyarakat (ormas) Muhammadiyah:

Versi SKB 3 Menteri
Dikutip dari SKB 3 Menteri tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama 2023, Hari Raya Idul Adha 2023 jatuh pada hari Kamis, 29 Juni 2023. Tanggal tersebut ditetapkan tanggal merah untuk hari libur nasional peringatan Hari Raya Idul Adha 1444 Hijriah.

Versi Pemerintah
Meskipun SKB 3 Menteri telah menetapkan tanggal libur Idul Adha 2023, tanggal peringatan Idul Adha 1444 H secara resmi oleh pemerintah ditentukan oleh hasil sidang isbat yang diselenggarakan oleh Kementerian Agama (Kemenag) beserta pihak-pihak terkait.

Versi Muhammadiyah
Sedangkan pihak Muhammadiyah telah menetapkan Hari Raya Idul Adha 1444 Hijirah jatuh pada hari Rabu, 28 Juni 2023. Hal ini tertuang dalam Maklumat bernomor 1/MLM/I.0/E/2023 yang dirilis oleh Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah.

"Tanggal 1 Zulhijah 1444 H jatuh pada hari Senin Legi, 19 Juni 2023 M. Hari Arafah (9 Zulhijah 1444 H) jatuh pada hari Selasa Wage, 27 Juni 2023 M. Iduladha (10 Zulhijah 1444 H) jatuh pada hari Rabu Kliwon, 28 Juni 2023 M," dikutip dari Maklumat tersebut, Senin (22/5/2023).

Demikian penjelasan tentang hari raya kurban disebut hari raya Idul Adha dan lebaran haji. Hal ini karena pada momen tersebut diperingati dua momen penting bagi umat islam, yaitu ibadah kurban dan ibadah haji.(**)